Rabu, 12 April 2017

Perbedaan Emas Putih dan Emas Kuning

Kebanyakan orang mengetahui emas berwarna kuning, padahal ada juga emas yang bewarna putih. Biasanya emas putih digunakan untuk perhiasan. Mulai dari anting-anting, kalung, cincin sampai dengan jam tangan. Emas putih dan emas kuning memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing. Jadi sebelum Anda berinvestasi, kenali terlebih dahulu karakteristiknya.



Sebenarnya emas putih terbuat dari emas kuning yang dicampur dengan logam lain agar warnanya menjadi putih dan dilapisi dengan rhodium agar tampilannya menjadi  berkilau. Akan tetapi lapisan rhodium ini tidak bertahan lama. Lapisan Rhodium tersebut dapat pudar atau hilang jika sering digunakan, bergesekan dengan benda-benda tajam atau terlalu sering memoles cincin. Tentu saja jika lapisan Rodhium menipis, maka emas putih tersebut akan pudar warnanya dan terlihat kekuningan.

Jika Anda ingin membeli emas putih, Anda perlu mengetahui cara merawatnya.

Hindari terbentur atau bergesekan dengan Benda Tajam.
Barang-barang yang terlalu sering digunakan akan memiliki risiko terbentur dengan benda-benda di sekitarnya. Hal itu juga berlaku pada emas putih. Jika perhiasan emas putih Anda terbentur, maka lapisan rhodium akan semakin menipis dan menyebabkan warna emas putih menjadi pudar.

Lakukan perawatan dengan Melapisi Ulang.
Apabila warna dari emas putih sudah mulai memudar, maka cara paling ampuh untuk mengatasinya dengan dilapisi Rhodium lagi agar warna emas putih kembali berkilau. Harga untuk pelapisan Rhodium ini tergantung pada seberapa pudarnya lapisan Rhodium pada emas putih dan seberapa tebal lapisan baru yang akan dibuat.

Jangan Memoles Emas Putih Terlalu Sering.
Kebanyakan orang berpikir bahwa emas putih yang terkena goresan akan dibawa ke toko perhiasan untuk dipoles kembali. Namun cara seperti itu tidaklah efektif karena dengan memoles emas putih, lapisan rhodium pada emas putih dapat terangkat sehingga lama-kelamaan warnanya juga akan semakin pudar.

Lalu apa saja kelebihan dan kekurangan dari emas putih dan emas kuning?

Kelebihan Emas Kuning:
  • Emas kuning terbuat dari campuran emas murni dengan tembaga dan zinc
  • Harga emas kuning lebih murah dibanding emas putih.
  • Emas kuning juga tidak perlu dilapisi ulang seperti emas putih.
  • Emas kuning lebih klasik dan elegant dibandingkan dengan emas putih.

Kekurangan Emas Kuning:
  • Emas kuning terlihat bagus saat digunakan dengan orang yang memiliki kulit berwarna sawo matang, tetapi jika digunakan oleh orang dengan warna kulit lebih cerah dan pucat akan terlihat pudar dan pucat.
  • Emas kuning harus dipoles secara berkala untuk mempertahankan kilaunya.
  • Emas kuning relatif lebih lunak dibanding emas putih sehingga lebih mudah tergores.

Kelebihan Emas Putih:
  • Emas putih terbuat dari campuran logam yang lebih kuat dibanding logam campuran emas kuning. Emas putih lebih kuat dan tahan lama dibanding emas kuning.
  • Emas putih tetap ringan dan mudah dibentuk.
  • Apabila menginginkan perhiasan berwarna putih keabu-abuan, maka emas putih adalah alternatif pilihan yang lebih murah dibanding platinum atau titanium.
  • Emas putih bisa membuat berlian terlihat lebih bersinar, sedangkan emas kuning akan membuat berlian terlihat kekuning-kuningan.
  • Apabila menginginkan perhiasan yang terlihat modern, maka emas putih adalah pilihan yang tepat.

Kekurangan Emas Putih:
  • Beberapa emas putih mengandung nikel, sehingga menyebabkan reaksi alergi pada orang yang memiliki kulit sensitif.
  • Kebanyakan emas putih menggunakan lapisan rhodium untuk membuatnya lebih bersinar. Akan tetapi lapisan rhodium dapat pudar sehingga Anda harus melapisinya lagi setidaknya setahun sekali.





0 comments: