BEI Terapkan Aturan Baru Fraksi Harga Saham

Per tanggal 2 Mei 2016 BEI terapkan lima fraksi harga saham.

Mengenal Berbagai Tipe Investor

Anda termasuk tipe investor yang mana?

Tips Sebelum Pindah Bank KPR

Perhitungkan secara teliti apabila Anda akan memindahkan KPR ke bank lain.

Mesiasati Harga Jual-Beli Ketika Menjual Emas

Bagaimana menyiasati selisih/spread harga jual-beli emas ini agar kenaikan sesungguhnya yang akan kita peroleh tidak berkurang banyak?

Tips Menggunakan Kartu Kredit

Berikut ini informasi dan tips bagi Anda yang mempunyai atau ingin memiliki kartu kredit.

Rabu, 16 November 2016

Amankah Pinjaman Uang Tunai Secara Online

Saat ini jasa pinjaman uang tunai secara online mulai menjamur. Hal ini menunjukkan tingkat permintaan di Indonesia yang tinggi terhadap pinjaman uang tunai secara instan dan cepat. Tetapi apakah fenomena ini memang benar membantu masyarakat ataukah justru malah merugikan.


Dari hasil cek beberapa situs online yang menyediakan pinjaman uang tunai, rata-rata meminjamkan uang antara 2 juta hingga 10 juta rupiah. Untuk skema pengembalian fleksibel hingga satu tahun. Biaya administrasi bervariasi, antara 50 ribu hingga 200 ribu rupiah. Sedangkan bunga yang dibebankan rata-rata 3% per bulan atau hingga 36% per tahun!

Cukup dengan melihat dari pola biaya administrasi dan bunga yang tinggi, sistem pinjaman tunai ini tak ubahnya sama seperti hutang dengan kartu kredit. Tetapi dengan kemudahan yang ditawarkan cukup menggoda masyarakat yang membutuhkan uang instan. Hanya dengan modal KTP dan slip gaji saja tanpa perlu agunan, pinjaman sudah bisa didapatkan hari itu juga. Sangat jauh berbeda dengan pinjaman melalui bank yang harus melalui prosedur dan pencairan yang lama, belum lagi resiko aplikasi ditolak.

Layanan pinjaman tunai ini jelas sekali tidak menguntungkan karena beban bunga yang amat tinggi. Selain itu juga akan sangat mengganggu keuangan Anda, jika tidak tepat waktu melunasi hutang. Oleh karena itu pinjaman ini tidak disarankan. Jika Anda memang sedang membutuhkan uang tunai lebih baik Anda mencari alternatif lain yang sesuai dengan kemampuan finansial Anda dan tidak menimbulkan masalah besar di kemudian hari.

Jumat, 16 September 2016

Manfaat dan Tips Cicilan 0% dengan Kartu Kredit

Promo cicilan 0% sering kali digencarkan oleh bank penerbit kartu kredit, baik untuk pembelian produk furniture, elektronik hingga tiket pesawat. Program seperti ini berhasil mengundang minat para konsumennya. Apabila sudah menggunakan embel-embel cicilan 0% konsumen tak ragu berbelanja menggunakan kartu kredit miliknya. Tapi bagaimana sebenarnya cara kerja program cicilan 0% dari kartu kredit?


Skema cicilan yang memungkinkan Anda menggunakan kartu kredit untuk melakukan transaksi, dan membayar total harga pembelian dengan angsuran selama beberapa bulan bahkan beberapa tahun. Cicilan ringan 0% adalah cicilan yang memungkinkan hal di atas dilakukan tanpa bunga sama sekali selama periode cicilan. Jadi, di sini tidak ada bunga tertagih atas pembelian produk yang menggunakan program cicilan 0%.

Bagaimana Cara Kerjanya? Ketika Anda membeli produk yang bisa diangsur dengan promo cicilan ringan 0% maka tagihan Anda akan berubah. Misalnya, Anda membeli barang elektronik seharga Rp 6 juta dengan program cicilan ringan 0% dari kartu kredit yang Anda miliki. Lalu, Anda menggunakan periode cicilan selama 6 bulan. Maka, jumlah tagihan tertagih Anda setiap bulan adalah Rp 6juta/6 bulan = Rp 1 juta setiap bulan. Anda wajib melunasinya selama 6 bulan.

Anda wajib melunasi cicilan per bulannya tepat waktu. Pastikan jumlah yang dibayar sesuai dengan tagihan sesuai ilustrasi di atas, yaitu Rp 1 juta setiap bulan. Bila Anda membayar sejumlah nominal tersebut dan mematuhi seluruh syarat dan ketentuan yang berlaku maka Anda tidak akan dikenakan bunga sama sekali.

Dengan adanya program ini, Anda bisa memperoleh manfaat membeli suatu barang yang diincar tanpa harus dikenai bunga besar selama periode waktu tertentu. Pembayaran yang dilakukan juga menguntungkan konsumen karena terasa ringan.

Untuk mendapatkan program ciclan 0%, Anda harus memastikan outlet telah bekerja sama dengan untuk program ini. Sebelum melakukan pembelanjaan, periksa juga persyaratan dan ketentuan yang berlaku yang harus dipatuhi dalam program cicilan ringan 0%. Ada beberapa syarat yang biasanya diajukan oleh pihak bank, yaitu:
a. Hanya kategori barang tertentu yang dapat dibeli dengan menggunakan program cicilan ringan 0%
b. Ada pilihan periode angsuran yang ditawarkan untuk program cicilan yang pada umumnya selama 3, 6 dan 12 bulan.
c. Adanya biaya administrasi atau biaya angsuran tambahan yang dikenakan untuk program cicilan
d. Ada minimal nilai pembelian.
tersebut.

Setelah Anda memastikan dan setuju dengan syarat dan ketentuan yang berlaku maka lakukan pembelian dengan menggunakan kartu kredit seperti biasa.
Setelah terjadi kesepakatan antara Anda dan pihak outlet maka transaksi berhasil, dan Anda sudah sah menggunakan program cicilan ringan 0%. Langkah selanjutnya yakni pastikan Anda disiplin membayar jumlah angsuran pada tagihan kartu kredit berikutnya.

Selasa, 23 Agustus 2016

BI Kenalkan Suku Bunga Acuan 7-Day Repo Rate

Bank Indonesia memperkenalkan suku bunga acuan atau suku bunga kebijakan baru yaitu BI 7-Day Repo Rate, yang akan berlaku efektif sejak 19 Agustus 2016. Selain BI Rate yang digunakan saat ini, perkenalan suku bunga kebijakan yang baru ini tidak mengubah stance kebijakan moneter yang sedang diterapkan.


BI memperkenalkan sistem suku bunga acuan yang baru agar suku bunga kebijakan dapat secara cepat memengaruhi pasar uang, perbankan dan sektor riil. Instrumen BI 7-Day Repo Rate sebagai acuan yang baru memiliki hubungan yang lebih kuat ke suku bunga pasar uang, sifatnya transaksional atau diperdagangkan di pasar, dan mendorong pendalaman pasar keuangan.

Pada masa transisi, BI Rate akan tetap digunakan sebagai acuan bersama dengan BI Repo Rate 7 Hari. Penguatan kerangka operasi moneter ini merupakan hal yang lazim dilakukan di berbagai bank sentral dan merupakan best practice internasional dalam pelaksanaan operasi moneter. Kerangka operasi moneter senantiasa disempurnakan untuk meningkatkan efektivitas kebijakan. Khususnya untuk menjaga stabilitas harga.

Penguatan kerangka operasi moneter juga mempertimbangkan kondisi makroekonomi yang kondusif dalam beberapa waktu terakhir, yang memberikan momentun bagi upaya penguatan kerangka operasi moneter.

Jumat, 19 Agustus 2016

Pemerintah RI Terbitkan Investasi Sukuk Tabungan

Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementrian Keuangan menerbitkan surat utang negara berbentuk sukuk tabungan ST-001. Sukuk tabungan ini akan ditawarkan pada tanggal 22 Agustus 2016 sampai 2 September 2016.


Sukuk Tabungan adalah produk investasi berbasis syariah yang ditujukan bagi investor individu Warga Negara Indonesia. Sukuk Tabungan merupakan varian dari Sukuk Ritel yang juga merupakan instrumen investasi.

Sebagai salah satu varian produk Sukuk Negara untuk investor individu, Sukuk Tabungan dapat lebih terjangkau oleh berbagai lapisan masyarakat Indonesia karena minimum pembelian yang lebih rendah  yaitu hanya Rp 2 juta. Sukuk Tabungan ini juga memberikan imbalan tetap setiap bulan (fixed coupon) yaitu sebesar 6,90% per tahun, dan memiliki jangka waktu yang sesuai dengan kebutuhan tabungan investasi masyarakat (2 tahun). Meskipun Sukuk Tabungan tidak dapat diperdagangkan di pasar sekunder, namun ada fasilitas pencairan sebelum jatuh tempo (early redemption), maksimal 50% dari kepemilikan di bulan ke-12.

Hasil penerbitannya digunakan untuk membiayai pembangunan berbagai proyek-proyek APBN di Indonesia. Sukuk Tabungan juga memberikan kesempatan investasi berbasis syariah kepada seluruh masyarakat Indonesia serta mengembangkan pasar keuangan syariah dalam negeri.

Sukuk tabungan ini dapat diperoleh di bank-bank agen penjual yang ditunjuk pemerintah yaitu:

  • Bank BRISyariah
  • Bank BCA
  • Bank CIMB Niaga
  • Bank Danamon
  • Bank DBS
  • Bank Mandiri
  • Maybank Indonesia
  • Bank Mega
  • Bank Muamalat
  • BNI
  • Bank OCBC NISP
  • Bank Panin
  • Bank Permata
  • BRI
  • Bank Syariah Mandiri
  • BTN
  • Citibank 
  • Bank ANZ

Hasil penawaran Sukuk Tabungan ini akan digunakan untuk membiayai defisit pada 2016. Menurut survei pasar dari agen penjual, penawaran Sukuk Tabungan diperkirakan mencapai Rp3 triliun.

Senin, 02 Mei 2016

BEI Terapkan Aturan Baru Fraksi Harga Saham

Terhitung sejak tanggal 2 Mei, Bursa Efek Indonesia (BEI) resmi memberlakukan aturan baru fraksi harga saham. Melalui Surat Keputusan Direksi BEI No Kep-00023/BEI/04-2016, BEI memberlakukan lima satuan fraksi harga.


Dengan berlakunya aturan ini, Keputusan Direksi BEI No Kep-00071/BEI/11-2013 tanggal 8 November 2013 tentang perubahan satuan perdagangan dan fraksi harga tak berlaku lagi. Analis yakin, perubahan fraksi harga bisa menggairahkan bursa.

Hans Kwee, Direktur Investa Saran Mandiri, menilai, dua kelompok harga, yakni di bawah Rp 200 dan antara Rp 200 hingga Rp 500, akan menjadi kelompok harga favorit investor ritel. "Berpotensi lebih cepat meraup keuntungan," ungkapnya, Minggu (1/5).

Aturan fraksi harga saham yang berlaku sebagai berikut:
Fraksi harga Rp1: Rp50-Rp200
Fraksi harga Rp2: Rp200-Rp500
Fraksi harga Rp3: Rp500-Rp2000

Kelompok Harga Fraksi Harga
Rp50-Rp200 Rp1
Rp200-Rp500 Rp2
Rp500-Rp2000 Rp5
Rp2000-Rp5000 Rp10
> Rp5000 Rp25

Investor ritel memang kurang menyukai aturan lama. Fraksi harga lama kerap identik dengan pro asing, yang notabene investor besar, bukan untuk kepentingan pemodal ritel. "Dengan berlakunya aturan baru, investor ritel kemungkinan lebih aktif bertransaksi di bursa daripada tahun lalu," ungkap Hans.

Ia memprediksi, volume transaksi akan bertambah 5% setelah aturan baru berlaku. Prediksi tersebut didukung prospek Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang cenderung menanjak dibandingkan tahun lalu.

Sejak awal tahun hingga Jumat (29/5) lalu atau year-to-date (ytd), IHSG sudah naik 5,35%. Satrio Utomo, Kepala Riset Universal Broker Indonesia, belum bisa memprediksi penambahan volume transaksi saham pasca pemberlakuan aturan baru fraksi harga.

Namun Satrio menilai, apabila rata-rata volume transaksi harian pada 2013 mencapai 6,24 miliar, maka pada tahun ini diharapkan di atas angka tersebut. Sepanjang 2015, rata-rata volume transaksi harian mencapai 5,98 miliar.

Dia memprediksi, ada tiga kelompok harga yang berpotensi menguntungkan. Yakni kelompok Rp 200, Rp 500 dan Rp 2.000. "Jika main satu poin saja sudah mendapat untung," kata Satrio.

Rabu, 24 Februari 2016

Emas Batangan Motif Batik Mulai Dijual di Yogyakarta

Akhir tahun 2015 lalu, PT Aneka Tambang meluncurkan emas batangan dengan varian baru, yaitu bermotik batik. Varian ini mulai dipasarkan di outlet-outlet resmi Antam di Yogyakarta dan sekitarnya. Outlet di Yogyakarta bertempat di Jalan Laskda Adi Sucipto 26.



Emas batangan dengan motif batik ini merupakan representasi budaya nasional Indonesia, diharapkan dapat menambah nilai estetika dari produk emas batangan bagi investor dan kolektor emas.

Logam mulia corak batik ini tersedia dalam 4 corak yaitu Kawung Picis, Sido Mukti, Parang Barong, dan Mega Mendung, serta mempunyai pilihan ukuran 10 dan 20 gram.

Bagi Anda yang ingin mengoleksinya, Anda harus merogoh kocek lebih dalam, pasalnya harga dipatok lebih mahal 40-50 ribu per gram daripada emas batangan biasa. Desain motif khusus dan kemasan yang istimewa mendasari harga yang ditetapkan lebih tinggi.